Selasa, 20 Februari 2018

Pelatihan Hidroponik

Pelatihan Hidroponik
"Pemanfaatan Lahan Sempit di Perkotaan"







KKN,Pare – Selasa, 20 Februari 2018 dilaksanakan Pelatihan Hidroponik. Keterbatasan lahan di perkotaan ternyata bukanlah hambatan untuk bertani. Dengan sistem pertanian hidroponik hambatan lahan bisa diatasi dengan hasil yang tak kalah bagusnya dengan sistem pertanian konvensional. Di desa Pare yang termasuk kota memiliki keterbatasan lahan. Dengan menggunakan hidroponik, para petani akan dapat meningkatkan kualitas dan hasil produksi tanaman yang dapat di lakukan dengan menggunakan lahan sempit di perkotaan dengan media rumah kaca. Untuk menghasilkan produksi tanaman yang baik dan juga melimpah, para petani harus memperhatikan faktor yang mempengaruhi kualitas dari tanaman yang salah satunya adalah tingkat kelembapan pada rumah kaca atau lainnya.
Perlu di ketahui manfaat menggunakan media ini sangatlah besar seperti sebagai berikut :
·         Tanaman lebih tahan dan kuat terhadap hama dan penyakit.
·         Produksi tanaman lebih jauh lehih tinggi.
·         Tanaman lebih cepat tumbuh dan berkembang.
·         Pemupukan yang di gunakan lebih efektif dan efesien.
·         Tanaman memberikan hasil yang kontinu.
·         Lebih mudah dalam perawatan dan juga tidak membutuhkan tenag lebih besar.
·         Dapat di lakukan di tempat yang luas dan terbatas.
·         Tanaman dapat tumbuh degan baik meskipun tidak semestinya di tanam.
Keuntungan ini memberikan hasil yang lebih memuaskan bagi para petani,sehingga para petani tidak akan mendapatkan kerugian yang besar dalam penanam tanaman. Namun, jika anda tidak mengetahui tanaman bisa di tanam dalam media ini. Berikut jenis tanaman yang dapat di gunakan dalam media hidroponik.
Jenis tanaman yang di gunakan dengan media hidroponik
·   Sayuran : selada, sawi, pakshoi, tomat, wortel, aspragus, brokoli, cabai, seledri, bawang merah, bawang putih, bawang daun dan lain-lainnya.
·       Tanaman buah-buahan : melon, tomat, mentimun, semangka, strawberry, paprika dan lain-lainnya.
·       Tanaman hias: krisan, gerberra, angrek, kaladium, kaktus dan lain-lainnya.
Jika sudah mengetahui tanaman yang sangat cocok di gunakan dalam media ini, para petani bisa langsung mencoba penanam dengan media hidroponik ini.


0 komentar:

Posting Komentar